Kemarin malam pada saat pertemuan KLIKOMS di kampus, kami punya masalah tentang
instalasi dua OS, Windows 7 dan Blankon akan membuat Windows 7 tidak muncul
pada daftar pilihan sistem operasi. Namun setelah nanya2 ke Mbah Marijan,
ops...salah, maksud saya Mbah Google, alhamdulillah solusinya ditemukan...
Cara mengatasinya sbb:
Pada saat bootloader (pilihan sistem operasi) muncul,
gunakan pilihan kedua yakni BlankOn (recovery mode) dengan menggunakan tombol
panah bawah,lalu tekan enter.
Tunggu sebentar sampai muncul kotak pilihan...
Pilihlah grub-Update grub loader dengan tombol panah bawah lalu tekan
Enter.
Blankon akan memutahirkan grub bootloader, sehingga sistem operasi
Windows7 muncul pada bootloader.
Setelah pemutahiran grub bootloader sukses, pilih Lanjutkan boot normal.
Anda akan dibawa mode teks.
blankon login:
Password
Ktikkan nama pengguna tekan enter,
Ktik password Anda lalu tekan enter...
Setelah masuk BlankOn, restart komputer, gunakan perintah:
blankon@blankon:~$sudoreboot
[sudo]Password for blankon:
Ktik sandi Anda lalu tekan enter.
Komputer akan restart. Windows7 sudah terdaftar dibootloader.
Sekarang Anda bisa berpindah sistem operasi...
OK... Semoga bermanfaat dan Tetap Semangat...
Diposting oleh Una Nursahid di Group Facebook KLIKOMS
1 komentar:
matur suwun sob berhasil kie...hehe
slam kenal http://blog-marga.tk
Posting Komentar
Jangan lupa komentar dan sarannya ya..
Thanks....